Example 728x250
Berita

Darwin Nunez Gagal Penalti di Laga Liverpool vs Chelsea, Jurgen Klopp Pasang Badan : PikirpediaBola

×

Darwin Nunez Gagal Penalti di Laga Liverpool vs Chelsea, Jurgen Klopp Pasang Badan : PikirpediaBola

Share this article

[ad_1]

PELATIH Liverpool, Jurgen Klopp, pasang badan untuk pemainnya, Darwin Nunez, usai gagal penalti di laga melawan Chelsea dalam pekan ke-22 Liga Inggris 2023-2024. Dia menyebut Nunez hanya kurang beruntung dalam kesempatan itu.

Nunez sejatinya punya peluang besar mencetak gol di laga Liverpool vs Chelsea yang digelar di Stadion Anfield, pada Kamis 1 Februari 2024 dini hari WIB. Pasalnya, dia ditunjuk jadi eksekutor tendangan penalti yang didapat Liverpool jelang turun minum.

Penalti ini diberikan wasit karena Diogo Jota dilanggar oleh Benoit Badiashile. Tetapi, Nunez gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Bola tendangan Nunez masih membentur tiang gawang.

Mendapati hal ini, Klopp juga mengomentari situasi Darwin Nunez yang kesulitan mencetak gol kendati sudah dipercaya menjadi eksekutor penalti dalam laga tersebut. Dia menyebut Nunez juga merasa kecewa dengan kegagalan itu.

“Dia (Darwin Nunez) benar-benar kecewa pada dirinya sendiri karena gagal mengeksekusi penalti,” ujar Klopp, sebagaimana dikutip dari BBC, Jumat (2/2/2024).

“Dia (berusaha) membuat gol bahkan setelah kekecewaan besar itu. Itu yang paling penting Dia berada dalam kondisi yang luar biasa, masih sedikit kurang beruntung jadi semuanya baik-baik saja,” lanjutnya.

Baca Juga: ajinomoto-health-provider-ajak-para-ibu-tingkatkan-perilaku-sadar-gizi-keluarga


Follow Berita Pikirpediadi Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Pikirpediahanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

Beruntung, Liverpool tetap bisa menang dalam laga itu. The Reds bahkan berpesta gol dengan skor 4-1 ke gawang Chelsea.

Liverpool bermain dominan untuk menekan Chelsea sejak awal pertandingan. Tidak butuh waktu lama, Darwin Nunez berhasil mengancam pertahanan The Blues -julukan Chelsea, namun sontekannya masih membentur tiang gawang.

Setelah peluang emas yang tak bisa dimaksimalkan, The Reds -julukan Liverpool- kemudian bermain apik dengan mencetak empat gol. Ialah Diogo Jota (23’), Conor Bradley (39’), Dominik Szoboszlai (65’), dan Luis Diaz (79’) yang mencatatkan namanya di papan skor.

Sementara Chelsea, mereka terus mengalami kesulitan. Alhasil, mereka hanya mampu membalaskan satu gol lewat Christopher Nkunku (71’).


Example 300250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *