Example 728x250
Berita

Diusir Usai Rayakan Gol Kemenangan Manchester United atas Liverpool, Amad Diallo Lupa Sudah Kena Kartu Kuning : PikirpediaBola

×

Diusir Usai Rayakan Gol Kemenangan Manchester United atas Liverpool, Amad Diallo Lupa Sudah Kena Kartu Kuning : PikirpediaBola

Share this article

[ad_1]

MANCHESTER – Pahlawan kemenangan Manchester United atas Liverpool di perempatfinal Piala FA 2023-2024, Amad Diallo, diusir dari wasit lantaran terkena kartu kuning kedua usai selebrasi dengan melepas bajunya. Lucunya, Amad Diallo mengaku lupa sebelumnya sudah terkena kartu kuning, sehingga ia pun merasa tidak apa-apa kala melakukan selebrasi melepas jerseynya tersebut.

Ya, Manchester United sukses membungkam Liverpool 4-3 di babak perempatfinal Piala FA 2023-2024. Drama tujuh gol itu berlangsung di Old Trafford, Manchester, Inggris pada Minggu (17/3/2024) malam WIB.

Empat gol untuk Setan Merah -julukan Manchester United- dicatatkan oleh Scott McTominay (10’), Antony (87’), Marcus Rashford (112’), dan Amad Diallo (120+1’). Sementara, Liverpool membalaskan lewat gol Alexis Mac Allister (44’), Mohamed Salah (45+2’), dan Harvey Elliot (105’).

Diallo mengatakan sangat senang bisa menjadi penentu kemenangan Manchester United. Menurutnya, Setan Merah -julukan Manchester United- sangat pantas mendapatkan kemenangan ini.

“Pertandingan yang luar biasa. Hari ini saya pikir kami pantas mendapatkan kemenangan ini. Salah satu pertandingan terbaik musim ini, jadi saya sangat senang. Itu adalah momen penting, saya pikir itu adalah gol terbaik dalam karier saya,” kata Diallo dikutip dari Mirror, Senin (18/3/2024).

Diallo yang menjadi pahlawan kemenangan Manchester United diusir keluar oleh wasit tepat setelah mencetak gol. Pemain berusia 21 tahun itu terkena kartu kuning kedua karena melepas kausnya saat berlari merayakan gol.


Follow Berita Pikirpediadi Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Pikirpediahanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

Selepas pertandingan, Diallo mengaku tidak ingat kalau sudah mendapatkan kartu kuning sebelumnya. Namun demikian, rasa kecewa mendapat kartu merah sudah tertutup oleh kemenangan manis Manchester United atas Liverpool.

“Saya lupa kartu kuning pertama jadi saya benar-benar tidak percaya. (Saya) kecewa mendapat kartu merah tapi yang terpenting bagi saya adalah meraih kemenangan. Semua orang mendatangi saya dan mengatakan saya pantas mendapatkannya. Yang terpenting bagi saya hari ini adalah kemenangan,” tutur Diallo.

Sementara itu, berdasarkan peraturan Piala FA, Amad Diallo mendapatkan hukuman larangan satu pertandingan liga domestik. Dia akan absen dalam laga Manchester United versus Brentford pada 31 Maret 2024 mendatang.

Setelah itu, Diallo masih bisa bermain dalam pertandingan semifinal Piala FA 2023-2024. Manchester United diketahui akan bersua dengan Coventry City di babak tersebut pada 20 April 2024 mendatang.


Example 300250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *