Example 728x250
Berita

5 Penyakit Tanaman yang Muncul saat Musim Hujan : PikirpediaEconomy

×

5 Penyakit Tanaman yang Muncul saat Musim Hujan : PikirpediaEconomy

Share this article

[ad_1]

JAKARTA – Waspadalah terhadap penyakit tanaman yang muncul saat musim hujan. Sebab, Cuaca yang terlalu basah dapat menyebabkan penyakit pada tanaman melalui bakteri dan jamur karena kelembapan pada daun serta sistem akar dalam waktu yang lama.


Selain itu tidak hanya melalui bakteri dan jamur, musim hujan juga dapat di serang dengan hama dan beberapa penyakit khas pada musim hujan. Hal itu penting untuk dijaga mengenai kebutuhan pupuk serta tanaman padi agar produksinya bisa lebih maksimal.

“SobatTani, ternyata musim hujan bukan cuma bikin galau dan baper yang lagi kasmaran aja lhoo. Petani juga bisa galau, kalau tanaman padinya kecolongan kena hama dan penyakit khas musim hujan. Biasanya curah hujan yang tinggi membuat organisme pengganggu tanaman (OPT) berkembang dengan cepat,” tulis akun Instagram @bsipkementan.

Dikutip akun Instagram @bsipkementan, Minggu (4/2/2024), adapun beberapa penyakit tanaman yang muncul saat musim hujan sebagai berikut.

1. Wereng

Wereng merupakan hama tanaman padi saat musim hujan. Hal ini terjadi ketika musim hujan, penyinaran matahari berkurang. Akibatnya telur wereng lebih mudah menetas dan populasinya sangat banyak.

2. Sundep

Sundep merupakan hama yang meletakkan telurnya pada pelepah daun pisang setelah menetas larva sundep akan memakan daun padi. Jika hal itu dibiarkan, lama kelamaan hama ini masuk ke batang padi, lalu penggerak batang bagian dalam sehingga menyebabkan jaringan pembuluh batang terpotong.


Follow Berita Pikirpediadi Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Pikirpediahanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

3. Tikus

Sudah tidak heran lagi tentunya pada hama yang satu ini. Tikus menjadi musuh tanaman padi ketika musim hujan. Untuk mengatasinya perlu dilakukan pengolahan lahan secara serempak.

4. Hawar daun bakteri

Hawar daun bakteri adalah penyakit langganan pada musim hujan. Patogen penyebab penyakit ini dapat menyerang. Hal itu dapat dilihat ketika hawar tumbuh dengan daun bendera. Jika tidak segera dikendalikan, maka tanaman padi akan mati.

5. Penyakit Blast

Penyakit Blast dapat dijumpai pada daun, batang, malay hingga gabah. Selain itu penyakit blast, juga menyebabkan tangkai padi busuk, dan mudah patah. Akibatnya, gabah yang dihasilkan menjadi hampa dan terdapat bercak kecil berbentuk bulat.

Itulah penyakit dan hama pengganggu saat musim hujan.


Example 300250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *