Example 728x250
Berita

IHSG Naik 27 Poin ke Level 7.409 di Jeda Sesi I : PikirpediaEconomy

×

IHSG Naik 27 Poin ke Level 7.409 di Jeda Sesi I : PikirpediaEconomy

Share this article

[ad_1]

JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada penutupan perdagangan sesi pertama, Rabu (13/3/2024). IHSG siang ini naik 0,38% atau 27,80 poin ke level 7.409.


Pada jeda perdagangan sesi I, total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 10,85 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp13,98 triliun, dan ditransaksikan sebanyak 809.203 kali. Adapun, sebanyak 219 saham harganya naik, 306 saham harganya turun dan 238 saham lain harganya stagnan.

Sektor bahan baku memimpin kenaikan dengan menguat 1,21%, disusul sektor kesehatan yang naik 1,02%, sektor siklikal naik 0,55%, sektor non siklikal naik 0,38%, sektor keuangan naik 0,37% dan sektor infrastruktur naik 0,19%. Sementara itu, sektor teknologi terkoreksi 1,01%, sektor energi turun 0,61%, sektor industri turun 0,60%, sektor properti turun 0,17% dan sektor transportasi turun 0,15%.

Adapun, indeks LQ45 naik 0,45% ke level 1.004, indeks MNC36 naik 0,57% ke level 385, indeks IDX30 naik 0,46% ke level 510, serta indeks JII naik 0,31% ke level 523.


Follow Berita Pikirpediadi Google News


Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Pikirpediahanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

Adapun, tiga saham yang menempati posisi top gainers yaitu PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) naik 25,00% ke Rp775, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) naik 21,19% ke Rp286, dan PT Maja Agung Latexindo Tbk (SURI) naik 14,72% ke Rp374.

Sedangkan, tiga saham yang menempati posisi top losers yaitu PT Pulau Subur Tbk (PTPS) turun 9,64% ke Rp300, PT Bersama Mencapai Puncak Tbk (BAIK) turun 8,18% ke Rp101, dan PT Sinergi Multi Lestarindo Tbk (SMLE) turun 5,61% ke Rp202.

Lalu, tiga saham yang teraktif diperdagangkan hingga sesi pertama ini antara lain, PT Lupromax Pelumas Indonesia Tbk (LMAX), PT Timah Tbk (TINS) dan PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI).


Example 300250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *